77/ 100

WartaSugesti.com | Surabaya – Dalam rangka menjalin silaturahmi, memperkuat kerukunan dan menjaga kondusifitas kamtibmas, Polsek Wonokromo beserta Perguruan Silat, menggelar kegiatan koordinasi menjelang Pemilu, pemiilihan Gubernur Jawa Timur dan Walikota Surabaya, untuk menjaga Kamtibmas di wilayah Surabaya.

Pertemuan di Polsek Wonokromo bersama Perguruan silat wilayah Wonokromo, Jumat, 1/11/2924, 19.30 wib.

Pasang Iklan Anda di sini
20240201 013240 0000 Kamtibmas

Kompol.Hegi Renata koswara Kapolsek Wonokromo, kepada semua ketua perguruan silat wilayah Wonokromo, PS IKS PI Kera Sakti, PSHT, PSHW, PS Pagar Nusa mengingatkan agar ikut menjaga Kamtibmas menjelang Pemilu di Surabaya 27 Nopember 2024.

Kapolsek Wonokromo Kompol Hegi Renata Koswara menyampaikan, bahwa kegiatan ini dilakukan dalam rangka menjaga kamtibmas.

“Pada kesempatan tersebut juga sekaligus memperkenalkan diri sebagai Kapolsek yang baru di Wonokromo ke semua organisasi paguyuban silat tahun 2024”, sambungnya.

Polsek Wonokromo
Kegiatan Silaturahmi ini juga merupakan ajang membangun kerukunan antar perguruan. Kapolsek berharap untuk seluruh perguruan yang ada di Wilayah Wonokromo Surabaya meningkatkan rasa persaudaraan dan ikut mengelola situasi kamtibmas.

“Di bulan November menjelang pemilu, kegiatan tetap mengacu pada himbauan dari Polrestabes, jika di bulan Nopember ada kegiatan maka tetap koordinasi dengan Polsek dan perguruan silat lainnya agar saling menjaga dan mengarahkan anggotanya masing-masing agar tidak terjadi gesekan di wilayah Wonokromo”, tegasnya.

Sekali lagi Kapolsek juga titip pesan agar ikut menjaga kamtibmas wilayah Wonokromo, selama bulan November dan menambah kekompakan antar perguruan silat.

“Kami mengajak masyarakat dan perguruan silat,dan lain-lain mari kita jangan mudah terpancing atau terprovokasi oleh beritanya tidak benar di media sosial,”  sambungnya.

“Mari kita tunjukan keberadaan pencak silat sangat kompak, juga warga membawa dampak positif,”  tandasnya. (Lastomo)

Reporter: Redaksi