77/ 100

WartaSugesti.com | Way Kanan – Bertempat di Gedung Serbaguna Guna (GSG) Way Kanan. Prosesi acara Pelantikan Kepengurusan Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) dan Ikatan Keluarga Wartawan Indonesia ( IKWI). Kabupaten Way Kanan Lampung, masa bakti 2024-2027, berlangsung dengan hikmah, baik dan lancar, Kamis, 9.01.2025.

Pelantikan kepengurusan Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Way Kanan dilantik langsung oleh Ketua PWI Provinsi Lampung, H. Wirahadikesuma.SP.

Iklan Sekolah
Screenshot 20250116 151832 WhatsAppBusiness PWI

Usai dilantik Ketua PWI Kabupaten Way Kanan Rico Anggra, dalam Sambutannya, mengucapkan terimakasih kepada Ketua PWI Provinsi Lampung, yang telah mempercayai dia sebagai Ketua PWI Kabupaten Way Kanan masa bakti 2024-2027.

“Dengan kepercayaan itu, Saya sebagai Ketua PWI Kabupaten Way Kanan, masa bakti 2024-2027, siap dan akan menghibahkan diri saya untuk PWI Way Kanan,” ujar Rico.

Rico Anggra

Rico Anggra mengucapkan terimakasih untuk Rekan-rekan Seluruh Anggota PWI kabupaten Way Kanan, Pemerintah Daerah Kabupaten Way Kanan, Dalam hal ini Wakil Bupati Way Kanan, Drs.Ali Rahman.MT. Forkopimda Kabupaten Way Kanan, DPRD Kabupaten Way Kanan,Kapolres Way Kanan, dan semua Pihak baik itu, Pengusaha, Organisasi Pemuda, lembaga,dan keagamaan, yang mana telah memberikan Sports dan Dukungan terhadap PWI.

“Yang telah mensukseskan acara Prosesi Pelantikan Pengurus PWI Kabupaten Way Kanan. Semoga membawa Berkah dan kebaikan untuk PWI dan kita semua,” ucap Rico Anggra Ketua PWI Way Kanan.

Hadir juga dalam acara prosesi Pelantikan Pengurus PWI Kabupaten Way, Tokoh Agama, kyai, Tokoh PSHT Way Kanan dan para tamu undangan yang telah ditetapkan.(Rikcy).

Reporter: Redaksi WartaSugesti