WartaSugesti.com | Way Kanan – Pemerintah Kecamatan Negara Batin mengadakan pertemuan dengan PT. PSMI, Musyawarah prihal Pembahasan Pembangunan Ruas Jalan Provinsi Negara Batin / Tajab Adi Jaya. Kecamatan Negara Batin Kabupaten Way Kanan di Ruang Kantor Camat Negara Batin, Rabu.19.06.2024.
Dalam Pertemuan tersebut Dari PT. PSMI diwakili Alief Junaidi, Dinas Bina Marga PUPR Provinsi Lampung Denti sebagai Perencanaan Pembangunan Bina Marga PUPR, Kepala kampung Negara Batin, tokoh masyarakat, dan masyarakat kampung setempat.
Jalan ke Stasiun Way Tuba Rusak dan Banyak Sampah
Dalam pertemuan itu, Masyarakat Negara Batin berharap kepada pihak terkait yang terlibat dalam pekerjaan Pembangunan Jalan Provinsi yang ada di Negara Batin, pembangunan dapat berkualitas baik dan bermutu, mengingat banyak kendaraan yang bermuatan berat yang sering melintas Jalan Provinsi tersebut.
Camat Negara Batin Edi Saputra dalam penjelasan nya melalui Pesan singkat kepada WartaSugesti.com, dia menjelaskan pihaknya memfasilitasi Pertemuan musyawarah terkait pembangunan Ruas Jalan Provinsi Negara Batin/TAJAB Adi Jaya Kurang lebih 2. 500 kilo meter itu berjalan dengan baik dan lancar.
Satgas Judi online akan tutup pelayanan top up di mini market
“Tentunya Harapan masyarakat, agar dalam pelaksanaan pembangunan jalan provinsi tersebut dapat berkualitas baik dan bermutu. Mengingat dalam pelaksanaan kegiatan pembangunan jalan provinsi tersebut, ada keterlibatan dari PT.Psmi dalam Pengerasan badan jalan. Yang selanjutnya akan dibangun hot mix oleh Dinas Marga PUPR Provinsi Lampung.” Ujar Edi.
Camat Edi mengucapkan terima kasih kepada Gubernur Lampung Arinal Junaidi, atas Perhatiannya terhadap Jalan Provinsi Lampung yang ada di Kecamatan Negara Batin.
“Tentunya harapan kita semua supaya jalan-jalan provinsi yang ada di kabupaten Way Kanan ini dapat segera diperbaiki,” pungkasnya.
Menangapi hal tersebut Anggota DPRD Provinsi Lampung Sahdana, S.Pd, Fraksi PDIP Perjuangan Komisi lV DPRD Provinsi Lampung meminta agar pekerjaan Pembangunan Jalan Provinsi Lampung yang ada di depan Kantor Kecamatan Negeri Batin umumnya Ruas Jalan Provinsi Lampung, Negara Batin/TAJAB benar-benar Berkualitas baik dan Bermutu.
“Dalam Pelaksanaan Pembangunan nya sesuai dengan apa yang diinginkan dan diharapkan masyarakat Kecamatan Negara Batin,” tutur nya melalui pesan wa.
Sahdana menekankan, sudah sepatutnya lah dari Pihak PT. PSMI Peduli serta Berkontribusi terhadap Pembangunan Jalan khususnya Jalan Provinsi yang ada di Kecamatan Negara Batin, mengingat muatan Mobil dari PT. PSMI sudah melebihi kapasitas muatan yang berdampak pada kerusakan jalan Provinsi yang ada di Kecamatan Negara Batin tersebut.( Rikcy)