77 / 100 Skor SEO

WartaSugesti.com // Way Kanan – Tim Visitasi Lomba Perpustakaan Desa Tingkat Provinsi Lampung tiba di Perpustakaan Pustaka Kencana di Kampung Umpu Kencana Kecamatan Blamabangan Umpu Kabupaten Way Kanan, Lampung, Selasa, 15 Juli 2025.

Lomba perpustakaan desa ini telah memasuki tahapan penilaian tingkat Provinsi dan Way Kanan salah satunya.

‘Pustaka Kencana masuk 6 besar,” ujar kepala Dinas Perpustakaan dan Arsip Way Kanana Septa Muktamar.

Lomba perpustakaan

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Liza Tri Handayani, S.I.Kom mewakili tim Visitasi menyampaikan apresiasi atas sambutan dan dukungan masyarakat terhadap keberadaan Perpustakaan Desa hari ini.

Lebih lanajut dia menyampaikan bahwa tujuan visitasi lomba perpustakaan desa adalah untuk menilai dan mengevaluasi kondisi serta kinerja perpustakaan desa yang berpartisipasi dalam lomba.

Selain itu, visitasi juga bertujuan untuk memberikan pembinaan dan motivasi kepada pengelola perpustakaan desa agar terus meningkatkan kualitas dan layanan perpustakaan.

Baca juga : Polres Tulungagung Ungkap Pelaku Curanmor Ayah dan Anak

Turut hadir mendampingi, Kadis Perpustakaan dan Arsip Daerah Way Kanan, Camat Blambangan Umpu, Kepala dan prangkat Kampung Umpu Kencana, Forum Anak Daerah, Kepala satuan pendidikan setempat, para pengelola dan pegiat TBM dan Perpustakaan, dan tokoh masyarakat

Acara dilanjutkan dengan panen kebun KWT Binaan Pustaka Kencana untuk dibawa pulang masing-masing.(Ricky).