WartaSugesti.com | Tulungagung – Beberapa hari ini, hujan deras dan banjir dilaporkan merendam Dusun pelem Desa serut Kecamatan Boyolangu, dan beberapa wilayah kecamatan lainnya di Kabupaten Tulungagung.
Banjir itu terjadi setelah hujan deras yang mengguyur dalam waktu cukup lama belakangan ini.
“Air mulai masuk ke rumah-rumah warga sejak hari sabtu pukul 16.00 sore,” kata Yusuf, salah satu warga Desa serut Dusun pelem RT 003 RW 002.
Semakin lama air semakin tinggi, hingga ketinggian banjir di jalanan mencapai sekitar 30 sentimeter di dusun pelem desa serut itupun terendam banjir cukup dalam.
Yusuf mengatakan, terjadinya banjir dikarenakan waktu hujan deras sungai utama sudah dangkal, sehinggameluap dan akhirnya mengakibatkan banjir di lingkungan warga setempat.
“Harapan warga desa serut ada pembenahan dari pemerintah dan dinas terkait,” ungkap yusuf.
Meski demikian, warga kampung tetap memilih untuk bertahan di rumahnya masing-masing.
Tidak ada satupun warga di sana yang sampai mengungsi ke tempat lain.
“Warga tetap bertahan (di rumah). Sekarang kondisinya sambil membersihkan air yang sedikit-demi sedikit sudah berangsur surut,” ungkap Yusuf, Selasa (17/12/2024).
Warga mengaku kaget dengan peristiwa banjir yang cukup dalam ini
Bagaimana tidak, beberapa tahun belakangan kampung mereka sudah tidak pernah kebanjiran, baru kali ini mereka mengalami kebanjiran kembali. (Dian)
*Fakta atau Hoaks?
Untuk konfirmasi, hak koreksi dan hak jawab hubungi Redaksi 08992870079.
Ikuti saluran WhatsApp WartaSugesti.com untuk update berita-berita terkini.